Ticker

6/recent/ticker-posts

Seorang Pegawai Kejaksaan Dianiaya Orang Tak Dikenal Di Medan

 

Medan * indonesiaperschannel.blogspot.com

Seorang pegawai di Kejaksaan Negeri Cabang Labuhan Deli (Cabri) bernama Brainy Olonandri Pahala Bukit (26), warga Jalan Pasar VI, Kecamatan Medan Selayang dianiaya orang tak dikenal saat mau pulang ke rumah usai bekerja.

Korban nyaris kena tusuk pisau namun karena mengelak akhirnya gagal. Meski berhasil menghindar dari tikaman, korban kena pukul pelaku.

Terkait hal ini, Polisi dibantu pihak Kejaksaan Negeri Cabang Labuhan Deli (Cabri) menangkap pelaku bernama Bambang Sugiarto (57) warga Jalan Gaperta, Gang Pribadi, Medan.

Kapolsek Sunggal Kompol Bambang Gunanti Hutabarat mengatakan, pelaku saat ini diproses hukum.

"Iya, pelaku sudah ditangkap dan menjalani proses hukum,"kata Kompol Bambang, Sabtu (24/8/2024).

Kepala Cabang Kejaksaan Negeri Labuhan Deli, Hamonangan Sidauruk mengatakan, penganiayaan anggotanya terjadi pada Kamis 22 Agustus kemarin sekira pukul 18:00 WIB.

Saat itu korban pulang bekerja mengendarai sepeda motornya, tiba-tiba pelaku yang berjalan kaki menendang motornya.

Kemudian korban berhenti dan menanyakan maksud dan tujuannya menendang.

Rupanya pelaku langsung emosi, memaki-maki Brainy hingga mencoba menusuk menggunakan senjata tajam yang dibawa.

Untungnya korban mengelak, meski ujungnya kena pukul di wajahnya.

"Pelaku langsung maki-maki korban, langsung mendatangi korban. Pelaku langsung memukul korban, mau menikam dan menusuk, gak kena," katanya.

Pewarta : Zaini Abdillah,SE



Posting Komentar

0 Komentar